Jumat, 30 Desember 2016

Komitmen Adalah Kunci Sukses




Komitmen adalah keterikatan, perjanjian, atau keterlibatan untuk melakukan sesuatu. Saat ini memiliki keinginan untuk sukses, secara otomatis kamu sudah berkomitmen untuk melakukan sesuatu agar keberhasilan bisa kamu raih.
Dengan komitmen kamu akan melakukan atau bertindak. Tanpa komitmen kamu hanya mengucap sebatas kata atau sebatas tulisan. Tanpa komitmen tidak ada keberhasilan.
Untuk itulah, komitmen adalah kunci sukses atau keberhasilan.
Sungguh aneh jika kamu yang sudah memiliki tujuan tetapi tidak memiliki komitmen melakukan segala sesuatu demi terwujudnya apa yang dia inginkan.

Komitmen dalam pernikahan adalah janji setia dan bertindak agar pernikahan itu terus bertahan sehingga terwujudnya visi dan misi bersama. 


Komitmen dalam meraih sukses adalah janji mengambil tindakan apa pun yang diperlukan untuk meraih sukses tersebut.


Komitmen kerja adalah ikatan yang mengharuskan seorang karyawan untuk melakukan tugasnya dalam memberikan kontribusi bagi perusahaan.

Dalam menjaga sebuah komitmen tidak lah mudah kawan.. berikut cara yang tepat dalam memegang sebuah komimen.

Cara Memegang Komitmen :
Ingat bahwa komitmen kunci sukses. Jika kamu mau berhasil, kamu harus memegang komitmenmu. Bagaimana caranya memegang komitmen itu?

Langkah #1: Faham
Bukti adanya sebuah komitmen:
tindakan nyata untuk melakukan apa yang diperlukan berkaitan dengan apa yang dijanjikan
tidak mengambil tindakan hal-hal yang bisa merusak perjanjian
Jadi langkah pertama adalah kamu harus memiliki pemahaman apa saja yang perlu dan tidak boleh dilakukan berkaitan dengan komitmen kita.

Langkah #2: Tindakan
Misalnya kamu ingin sukses dalam bisnis, maka kamu harus memahami apa saja yang harus dilakukan untuk membangun dan mengembangkan bisnis kamu, dan apa saja yang tidak boleh. 

*Komitmen aja butuh tindakan, masa kamu enggak? #curcol

Kemudian jaga itu semua dengan cara melakukan apa yang perlu dilakukan dan tidak melakukan apa yang tidak boleh dilakukan.
Komitmen adalah kunci sukses. Komitmen adalah janji, keterikatan dan keterlibatan.

Sumber : www.motivasi-islami.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar